Gubernur Sherly Jenguk AGK di RSUD “Kita Doakan Beliua Cepat Sembuh”

banner 250250

Ternate, HarianMalut – Di tengah kesibukannya sebagai Gubernur Maluku Utara, Sherly Laos meluangkan waktu untuk menjenguk mantan gubernur KH. Abdul Gani Kasuba (AGK) yang tengah dirawat di RSUD Chasan Boesoeirie, Ternate, Jumat (7/8/2025).

Sherly datang bersama rombongan pejabat pemerintah provinsi, termasuk Wakil Gubernur Sarbin Sehe, Sekretaris Daerah Samsuddin A. Kadir, serta Direktur RSUD Chasan Boesoeirie, Alwia Assagaf.

Kedatangan mereka bukan sekadar kunjungan formal, tetapi juga bentuk kepedulian terhadap sosok yang pernah memimpin Maluku Utara selama dua periode.

AGK yang kini dalam kondisi kritis di ruang ICU lantai 4 rumah sakit itu, ditemani oleh keluarga tercinta saat rombongan tiba. Di hadapan awak media, Sherly menyampaikan harapannya agar AGK segera pulih.

“Saya mendoakan beliau cepat sehat agar bisa kembali berkumpul dengan keluarga,” ujar Sherly kepada awak media.

Sebagai pemimpin baru, Sherly menunjukkan sikap menghormati pendahulunya, terlepas dari dinamika politik yang pernah terjadi. Ia menegaskan bahwa dalam situasi seperti ini, nilai kemanusiaan harus dikedepankan.

“Kita harus mengedepankan rasa hormat, bukan hanya karena etika kepemimpinan, tetapi juga sebagai wujud penghargaan atas jasa dan pengabdian mereka,” ucapny.

Kehadiran Sherly dan para pejabat provinsi di rumah sakit bukan hanya menjadi bentuk dukungan moral bagi keluarga AGK, tetapi juga pesan bahwa kepemimpinan sejati tidak hanya diukur dari kebijakan yang dibuat, melainkan juga dari empati dan kepedulian terhadap sesama.

Sementara itu, Thoriq Kasuba yang merupakan anak pertama AGK menyampaikan terima kasih atas dukungan moril dari Gubernur Sherly dan jajaran Pemprov Malut.

“Terima kasih atas doanya, dan support moralnya, mudah-mudahan Allah berikan kekuatan dan pertolongan dalam menghadapi cobaan ini,” tutur Toriq Kasuba.  (KBRN/SALIM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *