Pada Senin Sore, Tercatat 27 Kali Letusan Gunung Ibu Halbar

Halmahera Barat, HarianMalut – Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Pos Pengamatan Gunung api (PGA) Ibu Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara melaporkan aktivitas kegempaan hari Senin 7 April 2025.

Berdasarkan pengamatan, telah terjadi letusan mulai pukul 12:00 hingga 18:00 WIT sebanyak 27 kali dengan tinggi 600 meter dan berwarna asap kelabu, dengan intensitas tipis hingga sedang dan tinggi 100 hingga 200 meter di atas puncak kawah.

“Selain gempa letusan, adapun gempa lain diantaranya gempa hembusan 38 kali, gempa tremor harmonik 4 kali, gempa vulkanik dangkal 33 kali dan 7 kali gempa tektonik jauh,” ujar kepala Pos PGA Ibu, Axl Roeroe melalui rilis WAG, Senin (7/4/2025).

Axl mengatakan, saat ini Gunung Ibu berada pada level III (Siaga) maka diimbau kepada masyarakat di sekitar Gunung Ibu dan pengunjung atau wisatawan, agar tidak beraktivitas di dalam radius 4 km dan perluasan sektoral berjarak 5 km ke arah bukaan kawah di bagian utara dari kawah aktif Gunung Ibu.

“Jika terjadi hujan abu, masyarakat yang beraktivitas di luar rumah disarankan untuk menggunakan pelindung hidungu, mulut (masker) dan mata (kacamata),” ucapnya.

Kepada seluruh pihak, lanjut Axl, agar selalu menjaga kondusivitas suasana di masyarakat, tidak menyebarkan narasi bohong (hoax), dan tidak terpancing isu-isu yang tidak jelas sumbernya.

“Masyarakat agar selalu mengikuti arahan dari Pemerintah Daerah,” katanya.

Axl menambahkan, pemerintah Kabupaten Halmahera Barat agar senantiasa berkoordinasi dengan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi di Bandung atau dengan Pos Pengamatan Gunung Ibu di Desa Gam Ici, untuk mendapatkan informasi langsung tentang aktivitas Gunung Ibu.

KBRN

 

Komentar