Wagub Sarbin Pimpin Apel Pagi Sekaligus Berikan Arahan Usai Lebaran

Sofifi, HarianMalut – Perayaan Idulfitri telah di rayakan, mudah-mudahan hikmah Idul fitri ini memberikan semangat baru, menghadirkan sifat-sifat yang lebih baik, karakter yang lebih baik sesuai semangat Idulfitri dalam meraih kemenangan atas Ibadah Puasa yang kita lakukan dan kembali fitrah seperti baru dilahirkan waktu itu,

Demikian hal itu dikatakan Wakil Gubernur Sarbin Sehe pada pembukaan apel gabungan lingkup pemerintah Provinsi Maluku Utara yang dilaksanakan di halaman kantor gubernur, Sofifi, Selasa (8/4/2025).

Apel gabungan perdana ini di ikuti oleh Sekretaris Daerah, Staf Ahli, Asisten, Pimpinan OPD dan ASN Lingkup Pemerintah Provinsi Maluku Utara.

Wagub Sarbin Sehe saat memimpin apel perdana usai lebaran Idulfitri 1446H di halaman kantor Gubernur Malut di Sofifi, Selasa (8/4/2025).  (Foto: Humas Prov Malut/SUSI/HM)

Dalam arahannya Wakil Gubernur menyampaikan beberapa hal penting yang di sampaikan menyangkut ketaatan dan proaktif dalam melaporkan harta kekayaan penyelenggara negara yang mana telah diminta oleh KPK, kesiapan administrasi dalam rangka pemeriksaan BPK.

Selain itu, Wagub juga berharap dinas kesehatan dapat memberikan informasi secara masif agar seluruh ASN dan keluarga ASN bisa ikut melakukan pemeriksaan kesehatan secara gratis, mendukung program Nasional sesuai arahan Ibu Gubernur

Di akhir arahannya Wakil Gubernur juga menyampaikan Minal Aidin Wal Faidzin Mohon maaf lahir dan batin dan dilanjutkan dengan berjabat tangan dengan seluruh ASN Lingkup Pemprov Malut

“Atas nama Pemerintah Provinsi Maluku Utara, secara pribadi dan keluarga saya menyampaikan mohon maaf lahir batin,” tutup Wagub.

SUSI

 

Komentar