HarianMalut, Ternate – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Maluku Utara menetapkan lima peserta terbaik hasil seleksi Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) tahun 2025. Penetapan ini tertuang dalam Surat Keputusan Nomor: KPTS/01/Dispora tentang Penetapan Peserta PPAN Provinsi Maluku Utara Tahun 2025, yang mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.
Seleksi dilaksanakan secara ketat pada 14 Mei 2025 oleh tim dari Purna Caraka Muda Indonesia (PCMI) Maluku Utara, dengan jumlah peserta sebanyak 43 orang dari berbagai kabupaten/kota.
Kepala Dispora Maluku Utara, Saifuddin Djuba, menyampaikan bahwa seleksi dilakukan secara objektif untuk memilih lima peserta terbaik yang akan mewakili Maluku Utara ke tingkat nasional.
“Alhamdulillah, seleksi telah selesai dan kami telah menetapkan lima nama yang dikirim ke panitia pusat Kemenpora. Nantinya, satu dari mereka akan dipilih untuk diberangkatkan ke Jepang sebagai perwakilan Maluku Utara,” kata Saifuddin, Selasa (20/5/2025).
Berikut lima nama peserta yang lolos seleksi:
- Hordi Glen Gogaho – Ibu, Halmahera Barat;
- Muhammad Rizal – Kota Ternate;
- Fadliansyah – Kota Ternate;
- M.N. Ramadhan Karepesina-Kota Ternate;
- Lui Han Alfatih- Kota Ternate.
Kelima finalis ini akan melanjutkan proses seleksi di tingkat nasional yang dilaksanakan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora RI). Program PPAN merupakan kerja sama internasional Kemenpora RI, untuk mengembangkan potensi pemuda Indonesia, memperkuat jejaring pemuda, pertukaran budaya, serta pengembangan kepemimpinan generasi muda.
Saifuddin berharap, utusan dari Maluku Utara dapat menunjukkan performa terbaik dan kembali membawa prestasi, khususnya dalam program pertukaran ke Jepang.
“Kami sangat berharap mereka mampu mengharumkan nama daerah dan menunjukkan kapasitas pemuda Maluku Utara di kancah internasional,” ucap Saifuddin.
KBRN












Komentar