Bank Sampah Halbar Beri Dampak Ekonomi pada Masyarakat

Kab Halbar2 Dilihat

Jailolo, HarianMalut – Bank sampah di Halmahera Barat (Halbar) memberikan dampak positif baik dari segi ekonomi maupun pengurangan volume sampah, terutama di wilayah Kabupaten Halbar dan sekitarnya.

Hal ini diungkapkan  Pengelola Bank Sampah Induk Halbar Berseri, Ansar A. Hamidi, pada Kamis (20/3/2025).

Ansar menjelaskan bahwa bank sampah yang digagas oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Halbar ini tidak hanya membantu mengatasi permasalahan sampah, tetapi juga memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat.

“Dari sisi ekonomi, masyarakat diberdayakan, begitu juga dengan pengelolaannya yang sudah mampu mengelola keuangan dengan baik. Bank sampah ini, yang fokus pada sampah plastik, dapat mengumpulkan sampah dari nasabah dengan tarif Rp 100 per kilo dan kemudian dijual ke pengepul,” kata Ansar.

Sebelum adanya bank sampah, volume sampah yang diangkut ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA), Jailolo dan sekitarnya mencapai sekitar 13 ton per hari. Namun, setelah kehadiran bank sampah sejak 2023, jumlah sampah yang dibuang ke TPA berhasil menurun menjadi hanya 8-9 ton per hari.

“Meskipun sudah ada pengurangan, tetapi masih banyak pekerjaan yang harus dilakukan untuk mengurangi sampah lebih jauh,” ujarnya.

Selain itu, program edukasi juga dilaksanakan dengan melibatkan sekolah-sekolah melalui program bank sampah masuk sekolah untuk mengedukasi para pelajar tentang pentingnya pengelolaan sampah.

“Kami juga melaksanakan publikasi terbuka pada momen-momen tertentu untuk mengajak masyarakat memanfaatkan sampah plastik,” tambah Ansar.

Ansar berharap, ke depannya Halmahera Barat dapat menjadi contoh pengelolaan sampah terbaik di Maluku Utara. Ia juga mengingatkan bahwa keberhasilan pengelolaan sampah sangat bergantung pada kesadaran bersama.

“Harapan kami, bank sampah ini dapat menyelesaikan masalah sampah di Halmahera Barat, meskipun tantangan terbesar adalah kesadaran bersama untuk peduli terhadap sampah,” kata Ansar, mengakhiri.

KBRN

banner 250250

Komentar