Tual, HarianMalut – CV. Yongfisheries kembali merealisasikan ekspor kerapu hidup ke Negara Hong Kong Rabu, (12/03/2025) kemarin.
Capaian tersebut disambut baik oleh Bea Cukai Tual karena konsistensi pelaku usaha yang baru saja menggelar ekspor perdananya pada Januari 2025 lalu.
“Kami harapkan eksportir baru tidak hanya berhenti di ekspor perdananya saja, namun dapat secara konsisten menjalankan kegiatan usahanya dan memberikan kontribusi devisa ekspor yang dapat berdampak pada perekonomian daerah,” ujar Kepala Bea Cukai Tual, Trimulyo Cahyono.

Dia mengatakan, sebanyak 5 ton ikan kerapu hidup telah diberangkatkan dari Tual Kota Maren menuju Hong Kong menggunakan kapal laut MV, Fung Kwai Fong. Tercatat kontribusi Devisa Ekspor yang dihasilkan sebesar USD 51.907.
Kendati kegiatan ekspornya terlaksana di bulan Ramadhan, namun prosedur pelayanan ekspor tetap dilaksanakan dengan ketat. Sinergi antar instansi juga dilakukan Bea Cukai Tual agar pengawasannya dapat berjalan dengan baik.
KBRN
Komentar