Hasil All England 2025: Rehan-Gloria Kalahkan Wakil Malaysia

banner 250250

Birmingham: Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke 16 besar All England 2025. Rehan/Gloria kalahkan wakil Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei di 32 besar, Rabu (12/3/2025) malam WIB.

Bertanding di Utilita Arena Birmingham, Rehan/Gloria harus berjuang lewat tiga gim untuk memenangkan pertandingan. Rehan/Gloria akhirnya mampu menang dengan skor 18-21, 22-20, 21-11 setelah bertanding selama 65 menit.

Gim pertama sebenarnya berawal sangat menjanjikan untuk Rehan/Gloria. Mereka mampu langsung tampil in dan berhasil menyerang dengan agresif.

Variasi serangan Rehan juga sudah menyulitkan pasangan Malaysia dan Rehan/Glroria bahkan unggul cepat 7-3. Namun, keunggulan jauh itu justru perlahan sirna ketika Rehan/Gloria mulai miskomunimasi dalam rotasi.

Smes Chen mulai mendapatkan angka terus menerus, hingga Rehan/Gloria berbalik ketinggalan 8-10 sampai 10-14. Momentum hampir didapat Rehan/Gloria ketika mereka berhasil mengejar di poin kritis, menyamakan kedudukan 18-18.

Variasi Rehan menjadi pembeda. Sayangnya, kesalahan demi kesalahan justru dilakukan di situasi ini, sehingga pasangan Indonesia tertinggal dan gagal merebut gim pertama 18-21.

Pertarungan ketat kembali terjadi pada gim kedua. Smes Gloria ke arah Toh yang gagal dikembalikan membuat ganda Indonesia unggul 11-10 pada gim kedua.

Selepas interval, pertandingan berjalan dramatis lantaran Chen/Toh bisa memaksa deuce, 20-20, setelah tertinggal 17-20. Rehan/Gloria tetap tenang hingga akhirnya bisa memaksa rubber game setelah unggul 22-20 pada gim kedua.

Kemenangan gim kedua menjadi pelecut rasa percaya diri Rehan/Gloria. Duet PB Djarum itu tampil apik di awal gim ketiga dengan unggul 5-1 bahkan sampai unggul telak 10-4.

Dominasi Rehan/Gloria tak terelakkan, mereka terus memimpin laju angka sampai 14-8, membuat Chen/Toh tak berdaya di akhir laga. Rehan/Gloria tampil jauh lebih dominan dan berhasil menang dengan skor telak 21-11.

Kemenangan atas ganda Malaysia itu membuat Rehan/Gloria lolos ke 16 besar All England 2025. Rehan/Gloria menjadi wakil Indonesia kedua, setelah tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung yang lebih dahulu lolos ke babak 16 besar.  (KBRN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *