Ternate, HarianMalut – Dinas Pangan Provinsi Maluku Utara menggelar Pasar Pangan Murah di Lapangan Ngaralamo, Soa-Sio, Kota Ternate, Kamis (27/02/2025) pagi.
Komoditas pangan yang dijual dalam pasar murah ini antara lain beras kemasan 5 kg, cabai rawit dan cabai keriting. Kemudian bawang merah dan bawang putih, minyak goreng dan gula pasir.
Harga komoditas pangan yang dijual pun berada di bawah harga eceran tertinggi yang berlaku di pasar saat ini. Ini merupakan bagian dari upaya pemerintah melakukan stabilisasi pasokan dan harga pangan menjelang bulan Ramadan
“Harga yang ditawarkan berada di bawah harga eceran tertinggi, bahkan lebih murah daripada harga distributor,” kata Kepala Dinas Pangan Provinsi Maluku Utara, Dheny Tjan, saat dikonfirmasi, Kamis (27/02/2025).
Program ini kata Dheny, juga akan akan berlanjut pada saat bulan Ramadan. Dengan demikian diharapkan masyarakat dapat mengakses pangan murah saat Ramadan.
“Kita berharap masyarakat dapat menjangkau bahan pokok yang dijual dengan harga murah ini dengan baik,” ujar Dheny.
Sementara itu, Yani, salah satu warga mengaku senang dengan hadirnya pasar Pangan murah ini. Menurutnya, kegiatan semacam ini diharapkan terus berjalan secara periodik terutama di tengah tingginya harga komoditas pangan saat ini.
“Ya, lumayan harganya cukup murah walaupun setiap orang hanya dapat membeli satu paket sembako saja,” ucap ibu rumah tangga asal Kelurahan Mangga Dua Utara yang kebetulan membeli beberapa komoditas di pasar murah ini.
Berikut daftar harga komoditas yang dijual pada Pasar Pangan Murah:
1. Beras SPHP 5kg: Rp55.000
2. Beras Fag Special 5kg: Rp65.000
3. Cabai Rawit 300 gram: Rp25.000
4. Cabai Keriting 1/4 gram: Rp10.000
5. Bawang Merah 500 gram: Rp20.000
6. Bawang Putih 500 gram: Rp20.000
7. Minyak Goreng 1 liter: Rp12.000
8. Gula Pasir 1 kg: Rp12.000
KBRN/JALU