Kadis Kebersihan Akui Volume Sampah Kota Tual Meningkat di Bulan Ramadhan

Maluku10 Dilihat

Tual, HarianMalut – Memasuki bulan suci Ramadhan, volume sampah di Kota Tual alami peningkatan yang signifikan. Hal ini dikemukakan Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Tual, Jamal Renhoat, Sabtu (15/3/2025).

Renhoat menjelaskan, jika di hari biasa volume sampah tercatat sebanyak 30 ton per hari, namun selama bulan Ramadhan, jumlahnya meningkat menjadi 40 hingga 45 ton per hari.

Dari seluruh sampah yang dikumpulkan petugas, diketahui sampah kulit kelapa muda dan sampah rumah tangga menjadi penyumbang terbanyak. Adapun pusat sampah-sampah tersebut biasa ditemukan di area pasar Tual dan kawasan padat penduduk lainnya.

“Biasanya sebelum bulan puasa ini kurang lebih 30 ton per hari, di bulan puasa ini naik 35 sampai 45 ton per hari, kalau dihitung rit, itu yang tadinya pada jalur tertentu satu harinya hanya 1 rit, menjadi harus 2 kali (2 rit), atau selama 2 hari harus 3 rit,” kata Renhoat.

Renhoat melanjutkan, pengelolaan sampah di Kota Tual saat ini memiliki tantangan tersendiri karena dihadapkan dengan persoalan fasilitas penunjang yang kurang memadai. Sementara di lain sisi, volume sampah terus alami peningkatan.

Kendati demikian kata Renhoat, pihaknya akan terus jalankan kewajiban ini dengan berbagai strategi yang dilakukan dengan harapan persoalan sampah dapat tertangani dengan baik.

Hal ini sejalan dengan harapan Walikota Tual, Akhmad Yani Renuat tentang upaya menjadikan Kota Tual sebagai daerah bebas sampah serta bersih dan asri. Sebagaimana yang disampaikannya pada saat apel perdana bersama Aparatur Sipil Negara (ASN) dan seluruh pegawai lingkup Kota Tual beberapa hari yang lalu.

KBRN