Kemendag-Polri Sidak Fasilitas Produksi MinyaKita di Batuceper, Tangerang

banner 250250

Tangerang, HarianMalut – Tim Kementerian Perdagangan (Kemendag) dan Satgas Pangan Polri melakukan inspeksi mendadak (sidak) fasilitas produksi MinyaKita di Kota Tangerang. Kegiatan sidak dilaksanakan di PT Jujur Sentosa, Jalan Pembangunan, Batuceper, Kota Tangerang, Banten.

Pada kesempatan itu, tim tidak menemukan pelanggaran seperti takaran minyak goreng bersubsidi tersebut yang tidak sesuai. Demikian disampaikan Kepala Satgas Pangan Mabes Polri, Brigjen Pol Helfi Assegaf, Rabu (12/3/2025).

“Kami sudah cek semua, sudah ditimbang dan dituang ternyata sesuai ukurannya,” ujarnya. Menurut Helfi, ini berlaku bagi produk MinyaKita kemasan satu liter maupun dua liter sesuai.

Tim juga memantau produksi kemasan mulai dari pouch (kemasan plastik) hingga kardus. “Tidak ditemukan adanya pelanggaran dokumen yang otentik dari alat ukurnya hingga alat produksi,” ucapnya.

Menurut Helfi, sidak dilakukan untuk memastikan bahwa mata rantai pasokan MinyaKita sesuai dengan takarannya. Turut hadir pada kegiatan tersebut Dirjen Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga (PKTN) Kemendag, Moga Simatupang.  (KBRN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *