Ternate, HarianMalut – Sebanyak 1.300 penumpang mudik lebaran Idulfitri 1446 Hijriah berlayar menggunakan KM Sinabung di Pelabuhan Ahmad Yani, Ternate, Minggu (16/3/2025). Mereka yang memilih berangkat lebih awal ini menuju beberapa tujuan, seperti Ambon, Sorong, Manokwari, Biak dan Jayapura.
Pemudik ini sengaja memilih berangkat lebih awal agar tak kehabisan tiket. Meski berangkat lebih awal, namun penumpang tampak antre dan berdesak-desakan saat hendak naik ke atas kapal.
“Mudik lebih awal agar lebih cepat bertemu keluarga di kampung. Karena kalau berangkatnya di puncak mudik itu penumpang sangat padat, dan bisa saja tidak kebagian ranjang,” ucap salah satu penumpang yang menolak namanya disebut.
Kepala PT Pelayaran Nasional (Pelni) Cabang Ternate, M. Lutfi Israr, mengatakan, hari ini tercatat ada lonjakan penumpang baik yang naik maupun turun di Pelabuhan Ahmad Yani.
“Hari ini untuk penumpang naik ada 1.300 orang, sedangkan penumpang turun 1017 orang, dan proses embarkasi itu berjalan aman dan lancar,” kata Lutfi.
Pada periode angkutan lebaran kali ini, Pelni Cabang Ternate mengerahkan 7 armadanya melayani para pemudik.
Tujuh kapal ini terdiri dari 5 jenis kapal penumpang reguler dan 2 kapal perintis. Di antaranya, KM Dorolonda, KM Ngapulu, KM Tatamailau dan KM sangiang, serta kapal perintis Sabuk Nusantara 86 dan Sabuk Nusantara 105.
KBRN
Komentar