Birmingham – Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung berhasil lolos ke 16 besar All England 2025. Gregoria mengalahkan wakil Kanada, Michelle Li dengan skor 21-18, 21-17 di Utilita Arena Birmingham, Rabu (12/3/2025) malam WIB.
Gregoria cukup kesulitan saat memulai gim pertama dan tertinggal dari Li dengan skor 5-7. Akan tetapi, Gregoria mampu bangkit dan menyamakan kedudukan menjadi 8-8.
Namun, pemain nomor lima dunia itu harus tertinggal di interval gim pertama dari Li dengan skor 8-11. Usai interval, Gregoria memusatkan fokusnya untuk bisa mengejar ketertinggalannya.
Secara mengejutkan, dia berhasil membalikan keadaan menjadi unggul 19-16. Pada akhirnya, Gregoria menutup gim pertama dengan kemenangan 21-18 atas Li.
Di gim kedua juga berlangsung ketat. Lagi, Gregoria tertinggal di interval.
Smash keras Gregoria menyangkut di net membuat skor menjadi 8-11. Setelah interval, Li semakin menjauh dengan skor 9-13.
Namun, Gregoria mendekat dan membuat skor menjadi 11-13. Tunggal Putri Indonesia itu bangkit dan bisa berbalik memimpin 18-17.
Penempatan shuttlecock Gregoria mengecoh Li sehingga angka bertambah dan Gregoria akhirnya bisa menang di gim kedua. Backhand apik dari Gregoria gagal dikembalikan membuat skor menjadi 21-17. (KBRN)