Tobelo, HarianMalut – Gempa bumi tektonik 4.7 magnitudo mengguncang wilayah Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara. Informasi ini kami terima dari group wa bersama BMKG Geofisika Ternate. Kejadian dan parameter gempa bumi, Rabu, (12/3/2025) pukul 22:36 WIT.
“Hasil analisis BMKG menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki parameter Magnitudo 4.7” Tercantum dalam keterangan tersebut
Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 1.95 LU dan 127.38 BT, atau tepatnya berlokasi 72 km Barat Laut Tobelo Maluku Utara pada kedalaman 98 km.
Hingga saat ini belum diketahui ada atau tidaknya korban jiwa atau dampak kerusakan lainnya akibat gempa tersebut.
Masyarakat diharapkan tidak mudah terpancing dengan informasi yang tidak bisa dibuktikan kebenarannya, informasi kegempaan bisa didapatkan melalui BMKG Stasiun Geofisika Kelas III Ternate. (KBRN)