Taliabu, HarianMalut – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara, secara resmi menetapkan pasangan calon Sashabila Mus dan La Ode Yasir sebagai pemenang Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Taliabu.
Penetapan ini dilakukan dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perolehan suara dari sembilan Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang digelar Senin (7/4/2025).
Dalam rapat tersebut, pasangan Sashabila–Yasir mengantongi 15.068 suara, unggul atas pasangan lainnya dan memastikan kemenangan mereka sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih.
Ucapan selamat datang dari berbagai kalangan, salah satunya dari Rektor Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Maluku Utara, Dr. M. Natsir Tamalene.
Ia menyampaikan apresiasinya atas terpilihnya pemimpin baru di Taliabu, sekaligus menyatakan dukungan terhadap visi pembangunan yang diusung pasangan tersebut.
“Kami mengucapkan selamat kepada Ibu Sashabila Mus dan Bapak La Ode Yasir. Semoga kepemimpinan yang baru ini bisa mewujudkan visi Kabupaten MUDA: Mandiri, Unggul, Damai, dan Agamis, yang maju dan sejahtera,” ujar Natsir, Selasa (8/4/2025).
Ia menilai bahwa visi tersebut sejalan dengan cita-cita sektor pendidikan, khususnya dalam membentuk generasi muda yang cerdas, sehat, bermoral, dan berdaya saing tinggi.
Menurutnya, strategi pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) melalui sektor pendidikan, kesehatan, kebudayaan, keagamaan, dan pertanian sangat penting dalam mendorong kemajuan daerah.
Tak hanya itu, Natsir juga mendorong agar Bupati dan Wakil Bupati terpilih mendukung program-program nasional yang digagas oleh Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
“Kami berharap pemerintah daerah mendukung penuh program-program nasional yang akan membawa dampak positif bagi Taliabu, terutama dalam hal pembangunan infrastruktur dan peningkatan kualitas SDM,” katanya.
Sebagai bentuk dukungan konkret, Universitas Nahdlatul Ulama Maluku Utara juga siap menjadi mitra strategis Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu. Kolaborasi ini diharapkan mampu memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan perguruan tinggi demi mewujudkan masyarakat yang Mandiri, Unggul, Damai, dan Agamis.
“UNU Malut siap berkolaborasi untuk mendukung visi-misi pasangan terpilih. Kami percaya, dengan sinergi yang baik, Taliabu bisa menjadi contoh daerah maju yang berpihak pada pendidikan dan kesejahteraan masyarakat,” kata Natsir.
KBRN
Komentar