Bersama PJU, Kapolres Ternate Buka Puasa Bersama Pers Hukrim

Ternate, HarianMalut – Untuk mempererat silaturahmi di bulan suci Ramadhan, Kapolres Ternate AKBP Niko Irawan didampingi Wakapolres Ternate Kompol Kurniawi H. Barmawi beserta Pejabat Utama (PJU) menggelar buka puasa bersama dengan insan pers yang tergabung dalam Pers Liputan Hukum dan Kriminal (Hukrim).

Buka puasa bersama dengan jurnalis tersebut, berlangsung di Batik Hotel Ternate dengan suasana kekeluargaan, Senin (10/3/25).

Kapolres Ternate, AKBP Niko Irawan, Selasa (11/3/2025) menyampaikan, kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antara kepolisian dan insan pers dalam menjaga stabilitas kamtibmas, khususnya selama bulan Ramadhan.

“Kami sangat mengapresiasi peran rekan-rekan media yang selama ini telah bersinergi dengan Polres Ternate dalam menyampaikan informasi yang akurat kepada masyarakat. Semoga dengan kegiatan ini, hubungan baik yang telah terjalin semakin erat,” ujar Niko.Tamk.

Suasana Kekeluargaan Kapolres Ternate bersama PJU dan Insan Pers Liputan Hukrim. (Foto: Humas Rester/RRI/HM)

Kapolres Ternate juga menambahkan bahwa kerja sama antara Kepolisian dan media sangat penting dalam memberikan edukasi dan informasi yang menyejukkan kepada masyarakat, terutama dalam menjaga kondusivitas selama bulan suci Ramadhan.

Sementara itu, Ridwan Imam salah satu perwakilan jurnalis Hukrim memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Kapolres, Wakapolres dan jajaran PJU termasuk Kapolsek se Kota Ternate.

Karena kata Ridwan, dengan tugas yang begitu banyak untuk melakukan pelayanan untuk memastikan situasi kamtibmas tetap aman, Kapolres dan jajaran masih berkesempatan melaksanakan buka puasa bersama sebagai bentuk sinergitas antara Polri dan Pers.

“kemi berharap dengan kegiatan ini, kedepan sinergitas antara Polri dan Pers bisa lebih baik dengan tujuan untuk memberikan pemberitaan positif untuk menjaga situasi kamtibmas di Ternate supaya tetap kondusif,” akunya.  (KBRN)