Pemkot Ternate Janji Tindak Tegas Oknum Satpol PP yang Pukul Wartawan

Kota Ternate23 Dilihat
banner 250250

Ternate, HarianMalut – Pemerintah Kota (Pemkot) Ternate berjanji menindak tegas oknum Satpol PP terduga pelaku kekerasan terhadap wartawan. Diketahui dugaan kekerasan tersebut terjadi kepada dua wartawan yakni Julfikram Suhardi (TribunTernate) dan Fitriyanti Safar (HalmaheraRaya).

Keduanya diduga menjadi korban pemukulan oleh oknum anggota Satpol PP saat meliput aksi ‘Indonesia Gelap’ oleh sejumlah aliansi mahasiswa di Kantor Wali Kota Ternate, Senin (24/02/2025).

“Oknum-oknum yang terlibat langsung dalam aksi kemarin dan mencederai teman-teman jurnalis, akan kami ambil langkah tegas. Sekali lagi saya akan ambil langkah tegas,” kata Sekretaris Daerah Kota Ternate, Rizal Marsaoly saat bertemu dengan sejumlah wartawan di depan Kantor Wali Kota Ternate, Selasa (25/02/2025).

Rizal menuturkan, Pemkot Ternate sangat menjunjung tinggi kerja-kerja jurnalistik di Kota Ternate. Untuk itu, kepada segenap jurnalis di Ternate agar mempercayakan proses ini kepada pemerintah.

Menurutnya, oknum Satpol PP yang diduga melakukan pemukulan sudah dilakukan BAP (Berita Acara Pemeriksaan). Dengan demikian Pemkot Ternate siap mengambil langkah tegas untuk oknum bersangkutan.

“Tinggal kita ikuti saja sanksi apa yang akan diambil kepada yang bersangkutan. Apakah harus dimutasi, dinonaktifkan atau dengan sanksi apapun,” kata Rizal, tegas.

“Undang-Undang ASN tidak menghendaki ASN melakukan tindakan kekerasan kepada siapapun,” katanya, lagi.

Pemkot Ternate kata dia, juga akan mengawal proses hukum atas peristiwa ini sebagaimana yang telah dilaporkan oleh korban dugaan kekerasan.

“Dan untuk itu, atas oknum (anggota Satpol PP) saya juga akan mengawal terkait laporan yang sudah masuk ke Polres Ternate. Kita akan mengawal untuk ditindak sesuai aturan hukum yang berlaku,” ujarnya.

Tak lupa, atas nama Pemerintah Kota Ternate, ia menyampaikan permohonan maaf kepada korban dan segenap insan media di Kota Ternate.

“Atas nama Pemerintah Kota Ternate pada kesempatan ini saya menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya,” ucap Rizal, sembari menyesalkan peristiwa tersebut.  (KBRN/ERIS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *